Tinggalan kolonial di kota-kota besar seringkali digunakan sebagai penanda identitas kota, seolah memvalidasi keberadaan kota sebagai bentukan penjajahan. Bahkan tak jarang keberadaan bangunan-bangunan kolonial menjadi kebanggaan tersendiri.
Suatu keanehan melihat tak sedikit orang membanggakan atau bahkan meromantisasi penjajahan sebagai suatu keindahan. Padahal sudah jelas, apapun bentuknya penjajahan tetaplah sebuah kejahatan.
Dari film ini kita akan melihat sedikit tentang pesta kejahatan sempurna khas kota kolonial, kejahatan dirancang sedemikian rupa hingga jarang disadari masyarakat. Kita akan melihat skema penjajahan kota dengan mengambil kasus Kota Malang, khususnya di Kawasan Kajoetangan.
Selamat menyaksikan
Posting Komentar